TMMD Non Fisik Ajak Warga Budidayakan Tanaman Dalam Pot

Kodam Jaya, Tigaraksa – Lahan sempit memang membuat kegiatan berkebun jadi kurang leluasa. Namun dengan metode/inovasi tertentu, berkebun pun menjadi lebih menyenangkan. Untuk itu dalam kesempatan TMMD non fisik Kodim 0510/Tigaraksa melalui tenaga penyuluh dari Dinas Pertanian mengajak para warga Desa Jambe Kecamatan Jambe Kabupaten Tangerang, untuk membudidayakan tanaman dalam pot.

Untuk mengaplikasikan hal tersebut Satgas TMMD ke-111 Kodim 0510/Trs menggandeng Dinas Pertanian dalam memberikan penyuluhan terhadap warga untuk memanfaatkan lahan sempit.

Yayan Hendrayana, Dinas Pertanian Kabupaten Tangerang mengatakan, budidaya tanaman dalam pot lebih efektif dan efisien dalam pelaksanaannya. Metode atau hasil inovasi melalui pemanfaatan tempat tanam untuk lahan sempit dapat berupa pot, polybag dan vertikultur.

“Tujuan utama dari metode/inovasi tersebut adalah untuk memanfaatkan lahan yang sempit secara optimal. Bisa menjadi alternatif bagi warga perkotaan yang tidak memiliki lahan yang luas untuk bercocok tanam. Walaupun sekilas terlihat rumit, namun bila kita mengetahui teknik dan tips cara membuat sekaligus melaksanakannya, maka akan menjadi sangat mudah,” terang Yayan.

Dengan adanya penyuluhan ini diharapkan bermanfaat bagi warga, terutama di masa pandemi Covid 19 dapat menjadi solusi dalam ketahanan pangan.

Sementara, Rohiyah (35) Warga Jambe mengaku senang mengikuti penyuluhan TMMD yang di lakukan Bapak TNI. “Jadi saya tambah pengetahuan terutama dalam pertanian tidak mesti lahan luas lahan sempit bisa di berdayakan,” katanya.

Bagikan di Media Sosial mu