Minggu, Maret 16, 2025
CILEGON

Siswa/Siswi Smkn 1 Cilegon Ikuti UNBK 2018

CILEGON (Gerbang Banten) – Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Cilegon melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Tahun Pelajaran 2017-2018 yang di mulai Senin 02 – 05 April 2018. Dengan mengusung Tema “Lejitkan Prestasi Dengan Integritas Tinggi”.

Kepala SMKN 1 Cilegon Widodo saat di Kunjungi di Ruang Kerjanya menerangkan “Jumlah Total Siswa/i SMKN 1 Cilegon sebanyak 519 Orang dan yang tidak mengikuti UNBK Satu Orang dikarenakan Sakit, bahkan Jauh sebelum Ujian dilaksanakan sudah lama keluar Sekolah, sudah tidak mengikuti Proses Belajar. Jadi yang mengikuti UNBK sebanyak 518 Orang Siswa/i” terangnya.

Lanjut Widodo sebanyak 518 Siswa/i ini dari 8 Jurusan:
1. Rekayasa Perangkat Lunak 66 Siswa/i
2. Tehnik Komputer Jaringan 72 Siswa/i
3. Tehnik Otomasi Industri 94 Siswa/i
4. Tehnik Pemesinan 98 Siswa/i
5. Tehnik Gambar 35 Siswa/i
6. Tehnik Kendaraan Ringan 57 Siswa/i
7. Tehnik Elektronik Industri 63 Siswa/i
8. Tehnik Mekatronika 34 Siswa/i.
Dan ada satu Sekolah Swasta di Cilegon ini yang ikut UNBK meng-Induk di SMKN 1 Cilegon ini, yakni SMKS Miftahul Huda Cilgon yang Siswanya sebanyak 15 Orang Siswa.

Kemudian Widodo menambahkan “Jadwal UNBK di bagi 3 Sesi setiap Harinya, Sesi Pertama Jam 07:30 – 09, Sesi kedua Jam 10:30 – 12:30 dan Sesi ketiga Jam 14:00 – 16:00 setiap Hari sampai Hari Kamis 05 Apri Besok dan Mata Pelajaran yang di Ujikan Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, Teori Kejuruan” tambahnya.

Di akhir penjelasannya Widodo berharap “Semoga UNBK ini berjalan Lancar dan Sukses, Siswanya Mendapat Prestasi dengan meraih Nilai Tinggi, jika Nilainya Tinggi dan baik semua tentunya akan membuat kebanggaan bagi Guru – Guru SMKN 1 Cilegon” harapnya. (Ydn).

Tinggalkan Balasan