Pemilihan Kades Tanjung Burung, Warga Optimis Nomor 2 Menang
Tangerang – Pemilihan kepala desa (Kades) tanjung burung kecamatan
teluknaga kian berlangsung, tak tanggung-tanggung sebanyak 5 kandidat
memeriahkan pesta demokrasi tingkat desa ini. Yakni No.1 Rusdiyono, No.2
Idris Efendi, No.3 Tjuan Kip, No.4 Sulaeman & No.5 Mamab Syarifudin.
Namun dari ke-5 calon, menarik perhatian, yang lebih diunggulkan oleh warga
nomor urut kedua yakni Idris Efendi. Alih-alih kemunculan nama Idris Efendi
ini menyalip calon incumbent Rusdiyono.
“80% lebih condong memilih ke Pak Idris Efendi, terlihat pada saat pawai
terhitung 4000 lebih warga merapat ke nomor dua,” ujar Erwin salah seorang
warga desa tanjung burung kepada GerbangBanten.co.id , Sabtu (22/7/2017).
Ditambahkan dia, kepala desa terdahulu tidak mampu menyelesaikan kerjanya
dengan baik. Terlihat kata Erwin jalanan yang sudah bertahun rusak tak
kunjung ada perbaikan. “anggaran hasil pajak kita ada, dana desa ada. Tapi
tidak ada hasil yang dirasa, kami ingin ada perubahan untuk kemajuan desa
tanjung burung,” tandasnya.
Elektabilitas yang tinggi dilatarbelakangi dengan menabung prilaku kebaikan
dikalangan warga sekitar. Terpisah dikatakan Imam warga desa tanjung
burung, sosok Idris Efendi berprofesi sebagai guru ini, mampu melihat
keadaan warga. “itu jauh dari pada saat pencalonan kepala desa yah. Jadi
saya rasa kepekaan beliau terhadap warga mudah-mudahan menuai hasil yang
terbaik,” kata dia.(ren)