Pelepasan Anak Didik Kelas XII SMK PGRI 3 Kota Serang
SERANG(Gerbang Banten)- Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) PGRI 3 Kota Serang menyelenggarakan acara pelepasan peserta didik Kelas XII Tahun Pelajaran 2017 – 2018, Sabtu(05/05/2018).
Acara pelepasan siswa/i Kelas XII Angkatan XXVI Tahun Pelajaran 2017 – 2018 bertempat di halaman SMK PGRI 3 Lingkungan Sayabulu kaujon Kota Serang, dan dihadiri Kepala sekolah SMK PGRI 3 Drs.H.Halili,MM.,pendiri SMK PGRI 3 Drs.H.Humaidi, Para Dewan Guru dan Staf SMK PGRI 3, Orangtua/ Wali murid Kelas XII, perwakilan dari dunia usaha dan Industri serta para undangan lainnya.
Dalam laporannya ketua penyelenggara Siti menyampaikan bahwa acara diselenggarakan oleh Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dengan maksud untuk membangun silaturahmi antara pihak sekolah, Orang tua siswa, Tokoh masyarakat, Pemerintah dan dunia usaha maupun Industri, dengan tujuan membangun kerjasama dalam rangka meningkatkan mutu penyelenggaraan pendidikan di SMK PGRI 3, katanya.
Sementara itu Kepala Sekolah SMK PGRI 3 H.Halili dalam sambutannya menyampaikan seluruh peserta UNBN dan UNBK Angkatan XXVI Kelas XII Tahun Pelajaran 2017 – 2018 berjumlah 365 siswa – siswi dinyatakan lulus seratus persen atau lulus semuanya, mereka meliputi dari Program Teknik komputer Jaringan (TKJ) 121 Siswa, Administrasi Perkantoran 165 Siswa, dan Akuntansi sebanyak 79 Siswa.
“Alhamdulillah dari seluruh Siswa yang mengikuti ujian tahun ini telah dinyatakan lulus semua dan dengan hasil yang memuaskan”, ungkapnya bangga.
Lebih lanjut Halili menceritakan semenjak dirinya menjadi kepala sekolah dari Tahun 2000 hingga sekarang sudah banyak prestasi yang telah diraih dan juga telah banyak pembangunan yang telah dikerjakan, diantaranya penambahan ruang kelas dan Musholah, juga dalam bidang akademik SMK PGRI 3 selalu mengalami peningkatan setiap tahunnya, ini terbukti dengan telah Terakreditasi BAN – S/M peringkat A No.78/BAP – SK/ 2014, Sekolah Rujukan Nasional No.705/D5.2/KP/2016 serta telah mendapat SMM ISO 9001:2008, ini semuanya adalah berkat kerja keras kita semua dalam membesarkan SMK PGRI 3, tuturnya.
Halili juga menambahkan SMK PGRI 3 mempunyai MOTTO yaitu:
- Tiada hari tanpa belajar.
- Disiplin modal utama.
- Tiada tahun tanpa membangun.
- Tiada bulan tanpa Rekrutmen.
” Motto ini tidak hanya terpampang saja, akan tetapi akan kami terus realisasikan. Kita tidak hanya membuat Motto akan tetapi harus dapat menerapkannya”, tambahnya.
Khusus untuk Motto tiada Bulan tanpa Rekrutmen Halili menjelaskan di SMK PGRI 3 sudah terbentuk Balai Kerja Khusus (BKK) dan Prakerin yang sudah menjalin kerjasama dengan PT. Nippon Indosari Corpindo,Tbk.(Sari Roti), PT. Nippon Saiki, PT. Mitsuba, Asia Corp.
“Alhamdulillah sudah banyak lulusan kita yang telah diterima bekerja dan juga Praktek Kerja Industri di perusahaan tersebut”, jelasnya.
Disamping itu juga berkat Prestasi yang diraih banyak juga lulusan yang dapat melanjutkan ke Perguruan tinggi negeri, dan kapada anak didik yang telah lulus Halili berpesan agar jangan mudah puas dengan apa yang telah diraih.
“Ini baru langkah awal, masih banyak jenjang berikutnya yang harus ditempuh, tetapi kalian harus tetap berihktiar, berdo’a dan terus berusaha”, Pungkasnya.
Pada acara inti pelepasan diisi dengan tarian teatrikal dan dilanjutkan dengan penyerahan Piagam, Medali dan Sungkeman sebagai wujud rasa terima kasih siswa yang selama Tiga Tahun telah mendapat bimbingan dan pengajaran dari Sekolah.(Anto)