GUBERNUR BANTEN FOKUS PERBAIKI INFRASTRUKTUR
Tangerang-Gubernur Banten Wahidin Halim melakukan safari ramadhan di Masjid Al-Amjad Pemda Kabupaten Tangerang, di Kawasan Puspemkab Tigaraksa, Rabu (07/06/2017) malam.
Dalam kegiatan ini Gubernur melaksanakan tarawih berjama’ah bersama ratusan masyarakat Kabupaten Tangerang, dilanjut dengan pembagian bantuan sosial dan paket makanan.
Dalam kesempatan tersebut, hadir Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, forum FKPD, tokoh agama, tokoh masyarakat dan serta jamaah Masjid Al-Amjad.
Gubernur yang biasa disapa WH dalam sambutannya mengajak jemaah dan masyarakat Kabupaten Tangerang untuk mengisi bulan Ramadhan dengan ibadah dan meningkatkan ketaqwaan dan amal perbaikan menuju Banten yang berakhlaqul karimah.
“Mari kita jaga kerukunan antar umat beragama, menjunjung tinggi nilai nilai Pancasila dan kebhinekaan serta dapat menyelenggarakan Pilkada 2018 berlangsung aman dan lancar,” tuturnya.
Menurut Gubernur, Provinsi Banten saat ini masih memiliki banyak persoalan yang harus di benahi diantaranya infrastruktur, kesehatan, pendidikan, transportasi dan kemiskinan.
“Oleh karena itu saya mengajak kepada Pemkab Tangerang untuk bekerja sama membangun Banten,” kata WH seraya berjanji akan bekerja sama dengan Pemkab Tangerang membangun infrastruktur.
Gubernur Wahidin juga berharap proses pilkada yang akan digelar pada tahun 2018 bisa berjalan aman.
“Saya yakin Tangerang kondusif, aman apalagi jelang Pilkada. Kita harapkan pelaksanaan demkorasi berjalan dengan damai dan aman.
Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar mengucapkan selamat datang kepada Gubernur Banten Wahidin Halim beserta tim safari ramadhan Pemprov Banten ke Masjid Al-Amjad.
“Silaturahmi pa Gubernur ke Tigaraksa juga merupakan ajang pulang kampung pa WH, karena dulu beliau juga pernah menjabat sebagai Camat Tigaraksa,” ucapnya.
Selain itu, Bupati juga mengajak para jemaah untuk menjaga toleransi dan kebersamaan dibulan suci ramadhan, serta berharap pada Gubernur dapat melaksanakan pembangunan aset-aset milik Pemprov Banten yang ada di Kabupaten Tangerang secara bersama-sama.
“Sebagai Kabupaten yang memiliki populasi penduduk yang tinggi di Banten, Saya berharap program-program pembangunan sesuai aspirasi masyarakat di Kabupaten Tangerang,” katanya.
“Mudah-mudahan Pemprov Benten bersama Pemkab Tangerang dapat bersama-sama membangun infrastruktur, terutama untuk jalan Provinsi yang ada di Kabupaten Tangerang,” sambung Zaki.(humas/vic)
Pingback: https://www.sandratorralba.com/estranged-sex-cinderella-making-of/
Pingback: Public Health Degree in Africa
Pingback: phim sex