Bhabinkamtibmas bersama Babinsa Kelurahan Samangraya Monitoring Kegiatan Vaksin Door To Door
CILEGON (gerbangbanten.co.id) – Polres Cilegon Polda Banten Bhabinkamtibmas bersama Babinsa Kelurahan Samangraya monitoring kegiatan Vaksin Door to Door secara massal di Lingkungan Kalentemu barat Rt.02 Rw.02 Kelurahan Samangraya Kecamatan Citangkil Kota Cilegon, Selasa,24-8-2021.
Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono, S.I.K,S.H diwakili Kapolsek Ciwandan AKP Ali Rahman C.P, S.I.K, M.Si mengatakan bahwa kegiatan Vaksinasi Covid 19 secara massal yang diadakan oleh Badan Intelejen Negara Provinsi Banten secara massal di Lingkungan Kalentemu barat Rt.02 Rw.02 Kelurahan Samangraya Kecamatan Citangkil Kota Cilegon, kegiatan vaksinasi dilakukan dengan cara mendatangi langsung rumah-rumah penduduk yang belum di vaksin dan kegiatan tersebut selalu bersinergi di dampingi oleh Bhabinkamtibmas dan babinsa di kelurahan binaannya
Adapun kegiatan pengamanan vaksinasi massal ini tujuan untuk memberikan himbauan baik protokol kesehatan dan pencegahan covid-19.
Ketua RW 02 H.Drs.Ubadilah bahwa untuk hari ini adalah Vaksin yang kedua untuk sekitar 300 (tiga ratus ) orang di sekitar lingkungan Kalentemu barat yang diselenggarakan oleh BIN Provinsi Banten.
Dalam kegiatan Vaksinasi Covid 19, menurut Ketua RW setempat selalu mendapat pengawalan dari pak Babin dan pak Babinsa yang bertugas di Kelurahan Samangraya. BRIPKA Budi Setiana dan SERKA Abdul Roup selalu mendampingi tenaga Nakes yang sedang melaksanakan tugas mendatangi rumah-rumah penduduk yang akan divaksin.”ujarnya. (HUMAS/TA)