Senin, Desember 9, 2024
KESEHATAN

5 Bahan Alami Bisa Bantu Turunkan Tekanan Darah Tinggi

Gerbang Banten- Tekanan darah tinggi atau hipertensi merupakan salah satu penyakit yang paling umum diderita oleh orang-orang di seluruh dunia. Penyakit satu ini merupakan penyakit nomor lima yang paling mematikan di dunia. Banyak hal yang menjadi penyebab darah tinggi. Mulai dari pola hidup yang tidak sehat, kurangnya aktivitas gerak tubuh serta olahraga, stres, depresi hingga obesitas.

Darah tinggi yang tak segera diobati bisa berakibat fatal buat kesehatan dan kelangsungan hidup. Darah tinggi yang dibiarkan begitu saja bisa meningkatkan risiko stroke, serangan jantung hingga pecahnya pembuluh darah di tubuh. Agar tekanan darah tinggi tidak semakin tinggi, dikutip dari laman berikut beberapa bahan alami yang bisa menjadi penurun tekanan darah.

Bawang Putih
Bahan alami pertama yang bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah adalah bawang putih. Nutrisi dan vitamin yang terkandung di dalam bawang putih dipercaya bisa menetralkan tekanan darah dengan baik, menjadi antioksidan sekaligus meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta membunuh berbagai bakteri juga virus di tubuh.

Buah Tomat
Vitamin E yang terkandung di dalam buah tomat amat baik untuk kesehatan tubuh khususnya kesehatan darah. Kandungan lycopene di dalamnya bahkan ampuh menjadi antioksidan pencegah berbagai penyakit dan menurunkan tekanan darah.

Buah Bit
Makanan alami selanjutnya yang berfungsi menurunkan tekanan darah tinggi adalah buah bit. Nutrisi serta vitamin yang ada di dalamnya bisa menjaga tekanan darah dalam tubuh selalu pada kondisi stabil. Selain bantu menurunkan tekanan darah tinggi, buah ini juga bermanfaat untuk mencegah berbagai risiko penyakit mematikan seperti kanker, jantung dan diabetes.

Air Putih
Siapapun percaya bahwa air putih memiliki segudang manfaat mengagumkan buat kesehatan. Salah satu manfaatnya adalah sebagai penurun tekanan darah tinggi secara alami. Konsumsi air putih cukup kurang lebih 8 gelas perhari akan bantu kita memiliki fisik maupun psikis yang sehat.

Dark Cokelat
Untuk bahan alami ke lima yang berfungsi menurunkan tekanan darah tinggi adalah dark cokelat. Makanan yang terbuat dari biji kakao ini mengandung berbagai nutrisi serta vitamin yang baik buat kesehatan. Antioksidan yang terkandung di dalamnya sangat baik untuk menurunkan tekanan darah tinggi dan mencegah berbagai risiko penyakit.(irna)

Sumber: Kapanlagi.com

Tinggalkan Balasan