Ketua DPRD Banten Resmikan Kantor Bangun Media Grup

SERANG (Gerbang Banten) – Pembukaan kantor baru Gerbang Banten dan Haluan Banten di Kelurahan Pagar Agung, Kecamatan Walantaka, Kota Serang diresmikan oleh Ketua DPRD Banten Asep Rahmatullah Sabtu 5 Januari 2019. Peresmian ditandai dengan pemukulan Gong dan pengguntingan pita oleh Pimpinan Umum Bangun Media Grup Lesman Bangun.

Dalam sambutannya Asep Rahmatullah, berharap agar dua media ini menjadi media edukatif dan memberikan informasi dari sisi pendalaman berita. “Saya ingin ada media yang bernuansa pencerahan tentang info yang disajikan,” katanya.

Menurutnya, terlalu banyak media yang memberikan informasi terlalu datar, tanpa pendalaman dari isu yang didapat oleh wartawan di lapangan. ” Saya ingin ada media berita yang menyajikan bukan cuma apa yang terjadi, tapi perlu ada berita mengapa itu terjadi dan fakta yang menunjang hal itu bisa dan akan terjadi,” kata Asep.

Sementara ketua Dewan Kehormatan Daerah (DKD) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Banten H Agus Sandjadirja didampingi anggota kehormatan PWI Banten, H Cekdin, berpesan agar wartawan dapat memberikan pendidikan informasi kepada setiap pembaca. “Contoh tentang seorang pembantu berhasil menggagalkan perampokan di salah satu rumah mewah,” tuturnya.

Berkaitan dengan berita tadi, wartawan justru memberikan kekuatan info berhasilnya penggagalan perampokan oleh pembantu. Bukan rumah orang kaya yang dirampok.

Sementara ketua Bidang Organisasi PWI Pusat, Firdaus menyebutkan Gerbang Banten dan Haluan Banten akan menjadi Icon media di Provinsi ini. “Selamat dan maju terus, ” tegas Firdaus.

Pimpinan redaksi Gerbang Banten, Wisnu Bangun, menyampakan ucapan trimakasih kepada semua pihak dan tamu undangan karena ikut mensukseskan acara ini, Selain itu lanjut Wisnu, wartawan tidak saja dituntut harus merangkai kata untuk menjadi berita tapi juga harus juga dapat menjadi penyejuk situasi ketika info yang ditulis terbaca. ” Harus ada yang mengucapkan terimakasih setiap hari kepada kita setiap hari, karena tulisannya,” kata Wisnu .

Selain karangan bunga dari berbagai instansi, peresmian kantor Bangun Media Grup hadir juga dari SKPD Provinsi Banten, SKPD Kab/Kota, Perwakilan Bank Banten dan Rekan kerja sejawat Wartawan dan Wartawati Banten serta Persatuan Masyarakat Karo di rantau (sumatra utara). (Red 01).

Bagikan di Media Sosial mu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

vulkan vegas, vulkan casino, vulkan vegas casino, vulkan vegas login, vulkan vegas deutschland, vulkan vegas bonus code, vulkan vegas promo code, vulkan vegas österreich, vulkan vegas erfahrung, vulkan vegas bonus code 50 freispiele, 1win, 1 win, 1win az, 1win giriş, 1win aviator, 1 win az, 1win azerbaycan, 1win yukle, pin up, pinup, pin up casino, pin-up, pinup az, pin-up casino giriş, pin-up casino, pin-up kazino, pin up azerbaycan, pin up az, mostbet, mostbet uz, mostbet skachat, mostbet apk, mostbet uz kirish, mostbet online, mostbet casino, mostbet o'ynash, mostbet uz online, most bet, mostbet, mostbet az, mostbet giriş, mostbet yukle, mostbet indir, mostbet aviator, mostbet casino, mostbet azerbaycan, mostbet yükle, mostbet qeydiyyat